Monday, October 26, 2009

DIARE

download

Diare adalah defekasi encer lebih dari 3 kali sehari dengan/tanpa darah dan/atau lendir dalam tinja. Menurut WHO (1980) diare adalah buang air besar encer atau cair lebih dari tiga kali sehari. Diare adalah buang air besar (defekasi) dengan tinja berbentuk cairan atau setengah cairan, dengan demikian kandungan air pada tinja lebih banyak dari keadaan normal yakni 100-200 ml sekali defekasi
Diare dapat diklasifikasikan berdasarkan :
a. Lama waktu diare :
  • Diare akut adalah diare yang berlangsung kurang dari 15 hari. Sedangkan world gastroenterology organization global guidelines 2005, diare akut didefinisikan sebagai pasase tinja cair/lembek dengan jumlah lebih banyak dari normal, berlangsung kurang dari 14 hari.
  • Diare kronik adalah diare yang berlangsung lebih dari 15 hari, sebenarnya para pakar di dunia telah mengajukan beberapa kriteria mengenai batasan kronik pada kasus diare tersebut ada yang 15 hari, 3 minggu, 1 bulan dan 3 bulan, tetapi di Indonesia dipilih waktu 15 hari agar dokter tidak lengah, dapat lebih cepat menginvestasi penyebab diare dengan lebih cepat.
  • Diare persisten merupakan istilah yang dapat dipakai di luar negeri yang menyatakan diare yang berlangsung 15-30 hari yan merupakan kelanjutan dari diare akut (peralihan antara diare akut dan kronik), dimana lama diare kronik yang dianut yaitu yang berlangsung lebih dari 30 hari.
b. Penyebab infeksi atau non infeksi
Diare infektif adalah bila penyebabnya infeksi. Sedangkan diare non infektif bila tidak ditemukan infeksi sebagai penyebab pada kasus tersebut.

c. Penyebab organik atau fungsional
Diare organik adalah bila ditemukan penyebab anatomik, bakteriologik, hormonal dan toksikologik. Sedang diare fungsional bila tidak dapat ditemukan penyebab organik.

download tulisan selengkapnya di sini

No comments: